www.ranaipos.co _ Jakarta : Mus Mulyadi Kepala Desa Sunggak Kecamatan Jemaja Barat Kabupaten Kepulauan Anambas datangi Kantor Yayasan BUMN, Selasa (24/1/2023) di Jakarta.

Adapun tujuan orang nomor satu di Desa Sunggak tersebut dalam rangka membawa aspirasi masyarakat Desa Sunggak untuk pembangunan di desanya.
Saat di konfirmasi, Mus Mulyadi menyampaikan kepergiannya ke Jakarta bukan untuk jalan-jalan menikmati keindahan kota, melainkan membawa aspirasi masyarakat desanya untuk pembangunan kampung halaman.
“Saya membawa proposal untuk pembangunan di Desa Sunggak, proposal tersebut kita sampaikan ke Yayasan BUMN di Jakarta,” terang Mulyadi, Kamis (26/1/2023).
Mulyadi menyampaikan, selain dirinya juga ada beberapa kepala desa ke Jakarta dengan tujuan yang sama.
“Saya dan beberapa kepala desa lainnya dengan tujuan yang sama dan bahkan ada juga kepala desa keperluan lain ke kantor pemerintah di Jakarta,” tuturnya.
Mus Mulyadi berkeinginan besar proposal yang di sampaikan ke Yayasan BUMN tersebut bisa terealisasi oleh pemerintah pusat.
“Selain dari anggaran Dana Desa (DD) yang di kucurkan oleh pemerintah pusat untuk pembangunan di desa, kita juga ingin meminta pembangunan melalui dari sumber lainnya dari pemerintah pusat. Jadi saya sangat berharap proposal yang kita sampaikan bisa direalisasikan nantinya. Apalagi kita masuk daerah perbatasan 3T. Terdepan, terluar dan Tertinggal tentu ada perhatian khusus dari pemerintah pusat,” terangnya.
Lebih jauh dirinya menyampaikan, Dana Desa (DD) saat ini terbatas untuk pembangunan didesnya sedangkan pembangunan yang masuk usulan dari masyarakat juga masuk dalam skala prioritas, jadi dengan langkah ini kita mencoba untuk dapat mendapatkan sumber dana lainnya dari pemerintah pusat.
“Semoga proposal yang kita sampaikan melalui Yayasan BUMN tersebut menjadi skala prioritas untuk pembangunan di Desa Sunggak,” cetusnya.
Disisi lain, Rikardi selaku Ketua Karang Taruna Desa Sunggak sangat mengapresiasi langkah yang di ambil oleh kepala desanya.
“Saya mewakili Pemuda di Desa Sunggak sangat apresiasi dan setuju langkah yang di ambil oleh kepala Desa Sunggak dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat dalam pembangunan di desa sunggak,” tutur Rikardi.
Masih kata Rikardi, hal ini sangat positif dan masuk akal mengingat untuk pembangunan saat ini melalui dana desa ( DD) tidak semua usulan masyarakat bisa dilakukan pembangunan, jadi langkah kepala desa kami ke Jakarta adalah solusi untuk pembangunan di Desa Sunggak.
Dirinya berharap, langkah kepala desanya datangi yayasan BUMN membuahkan hasil nantinya.
“Semoga apa yang di lakukan kepala desa saat ini membuahkan hasil nantinya, semoga juga pemerintah pusat melalui yayasan BUMN bisa mendengarkan permintaan kami dari desa sunggak yang di katagori desa terluar dan kecamatan terluar di Kabupaten Kepulauan Anambas NKRI,” tuturnya.
Di akhir pembicaraan, Rikardi menyampaikan kades sunggak adalah sosok pemimpin pembangunan.*(Heri)
Komentar