www.ranaipos.com _ Anambas : Pemerintah Kabupaten Anambas meraih juara umum dalam apresiasi pendidikan BPMP Kepulauan Riau tahun 2023 oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi melalui UPT Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Kepulauan Riau yang berlangsung di Hotel Ibis Style Batam Nagoya, Rabu (24/01/24).

Penghargaan apresiasi pendidikan Tahun 2024 tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BPMP Provinsi Kepri, Warsita, S.S, M.Pd dan Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek Dr. Muhammad Hasbi.
Penghargaan berupa piagam tersebut diterima langsung oleh Bupati Kepuluan Anambas, H. Abdul Haris, SH, M.H., didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Tony Karnain, Ph.D.
Bupati Kepulauan Anambas, H. Abdul Haris, S.H.,M.H mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas penghargaan yang diberikan oleh BPMP Provinsi Kepulauan Riau kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas.

“Penghargaan ini di dapatkan tidak lepas dari kerja keras Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, tenaga kependidikan, pengawas sekolah, koordinator wilayah pendidikan serta mengapresiasi seluruh satuan pendidikan di Kabupaten Kepulauan Anambas mulai dari jenjang PAUD, SD, dan SMP atas dukungannya sehingga Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas berhasil meraih juara umum dengan lima kategori,” terang Bupati Anambas Abdul Haris.
Dirinya menambahkan, adapun penghargaan tersebut yang kita raih
salah satunya yaitu pemenang kategori komitmen pemerintah daerah dalam implementasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan (PPKSP) Tahun 2023, sampainya.
“Apresiasi penghargaan ini diberikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota yang melaksanakan mutu pendidikan melalui implementasi kebijakan merdeka balajar yang di canangkan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia,” jelas Abdul Haris.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Tony Karnain, Ph.D juga berharap, melalui keberhasilan meraih penghargaan apresiasi pendidikan tahun 2023 dapat menjadi motivasi dalam bekerja untuk terus berinovasi guna meningkatkan mutu pendidikan dan melahirkan inovasi yang lebih baik lagi ditahun berikutnya, sehingga diharapkan pelayanan dibidang pendidikan di kepulauan anambas semakin berkualitas.
“Tanpa tenaga pendidik dan kependidikan di lingkungan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kebupaten Kepulauan Anambas capai yang diperoleh ini tidak akan terwujud, untuk itu teruslah berinovasi guna meningkatkan mutu pendidikan dan melahirkan inovasi yang lebih baik lagi ditahun berikutnya dan kita jadikan apa yang kita raih saat ini sebagai motivasi dalam bekerja,” ujar Kadisdikpora Tony Karnain.
Adapun penghargaan yang kita raih saat ini diantarnya :
- Pemenang kategori komitmen pemerintah daerah dalam implementasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan (PPKSP) Tahun 2023, 2.Pemenang kategori komitmen pemerintah daerah dalam implementasi Pendidikan Inklusif Tahun 2023.
3..Pemenang kategori pemanfaatan platform rapor pendidikan sekolah terbaik Tahun 2023.
- Pemenang kategori penyelenggara gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan terbaik Tahun 2023.
- Pemenang kategori penyelenggara implementasi kurikulum merdeka belajar terbaik Tahun 2023.
“Alhamdulillah, semoga ditahun-tahun berikutnya Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Anambas lebih baik lagi,” sampainya.* (Heri).
Komentar