Natuna _ ranaipos.com : Anak-anak jangan takut divaksin, karena tidak sakit, nanti setelah selesai divaksin jangan minum es dulu karena akan menambah penyakit baru.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda saat melakukan peninjauan vaksinasi di SDN 05 Desa Sepempang Kecamatan Bunguran Timur Kabupaten Natuna, Senin (10/01/22) pagi.

Pada kunjungan vaksinasi anak usia 6 hingga 11 tahun itu, Wakil Bupati Natuna didampingi langsung oleh Kepala Desa Sepempang, Muhammad Delan. Kegiatan Vaksinasi dilaksanakan secara dor tudor dari kelas ke-kelas masing-masing.
Kepala SDN 05 Sepempang, H. Mukhsin, S.Pd.I, melalui guru kelas 6 Hamdan, S.Pd., mengatakan, anak-anak siswa SDN Sepempang, sangat antusias mengikuti pelaksnaan vaksin.
“Awalnya memang ada orang tua yang tak mau anaknya untuk divaksin. Tetapi setelah diberikan pemahaman, Alhamdulillah orang tua wali siswa mau dan mengizinkan anaknya divaksin. Intinya sebisa mungkin anak-anak diberikan pengertian agar mau divaksin. Mungkin kegiatan ini akan berlangsung sekitar 2 atau 3 hari. “terang Hamdan.
Kepsek SDN 005 Sepempang, H. Mukhsin, S.Pd.I., juga mengucapkan terimakasih kepada Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda, beserta Tim Vaksinator yang telah datang langsung dalam pelaksanaan vaksinasi kepada siswa siswi di SDN 05 Sepempang.

Dirinya juga berharap kegiatan Vaksinasi tersebut dapat bermanfaat dalam pencegahan penyebaran virus Covid-19 khususnya pada lingkungan sekolah SD Sepempang serta masyarakat Desa Sepempang dan pada umumnya masyarakat Natuna.*(Red)
Komentar