www.ranaipos.com – Tanjungpinang : Persekutuan Oikumene Pegawai Kementerian Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenkumham) Kepulauan Riau sukses menyelenggarakan Ibadah dan Perayaan Natal 2024, Selasa (14/1/2025) malam di GPIB Bethel, Tanjungpinang.
Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Edison Manik, serta sejumlah pejabat tinggi lainnya dari lingkungan Kemenkumham Kepri.
Dengan mengusung tema “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” (Lukas 2:15) serta subtema dari Kolose 3:23, ibadah diawali dengan pujian dan doa yang dipimpin oleh Pdt. Nicodemus Boenga. Suasana khidmat terasa sepanjang ibadah, terlebih saat prosesi penyalaan lilin diiringi nyanyian “Malam Kudus”. Dalam khotbahnya, Pdt. Nicodemus mengajak seluruh jemaat untuk merenungkan pentingnya ketulusan dan pengabdian kepada Tuhan dalam setiap aspek kehidupan.
Selepas ibadah, acara dilanjutkan dengan perayaan Natal. Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Edison Manik, menyampaikan refleksi atas penyertaan Tuhan selama tahun 2024. Ia juga mengapresiasi kekompakan dan semangat kebersamaan para pegawai.
“Melalui acara ini, kita diingatkan untuk terus memupuk semangat kekeluargaan dan harmonisasi kerja yang kondusif,” ujar Edison.
Ketua panitia, Yan Patmos, yang juga merupakan Kepala Rutan Kelas I Tanjungpinang, melaporkan antusiasme peserta dari berbagai unit pelaksana teknis (UPT) Kemenkumham Kepri, seperti Rutan Karimun, Balai Diklat Hukum dan HAM Kepri, LPKA Batam, dan Lapas Dabo Singkep.
“Kami sangat bersyukur atas dukungan yang memungkinkan acara ini berjalan lancar. Kiranya Tuhan terus melimpahkan berkat-Nya kepada kita semua,” tutup Yan.
Puncak perayaan ditandai dengan pemberian tali kasih kepada Yayasan Anugerah Tanjungpinang dan pegawai purnabakti Kemenkumham Kepri. Acara semakin meriah dengan penampilan vokal grup, persembahan pujian, dan pemberian doorprize. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar berkat sinergi dan kontribusi dari berbagai pihak, khususnya panitia yang berasal dari pegawai Kemenkumham dan IMIPAS Kepri.
Acara ini menjadi momen penting untuk mempererat hubungan kekeluargaan, sekaligus refleksi spiritual bagi seluruh peserta di awal tahun yang baru.*(dv)
Komentar