Tanjungpinang _ www.ranaipos.com : Sudah menjadi kegiatan rutin di setiap bulan suci ramahdan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Tanjungpinang bersama jajarannya kali ini berbagi takjil di depan supermarket albaik kilometer 8 Tanjungpinang, (16/4/23).

Pembagian takjil bagi warga yang melewati jalan baik berkendaraan bermotor atau mobil tepatnya di lampu merah Simpang empat. Dalam waktu setengah jam saja sudah habis takjil itu di bagikan.
Ketua MPC Kota Tanjungpinang Hengky Heriawan alias Heri kegiatan pembagian takjil itu merupakan kepedulian Anggota PP Kota Tanjungpinang dan jajarannya.
Dalam rangka bulan suci ramadhan 1444 H.
“Dimana kegiatan rutin ini kami laksanakan disetiap bulan ramadhan semoga saja segala amal baik dan barokah ini di ijabah oleh Allah swt..aamiin yra.,” Ungkapnya.
Dan hadir juga ketua Munawin sebagai ketua PAC Tanjung Pinang Kota bung munawin beserta jajarannya, bung Ravi selaku ketua pac Tanjung Pinang Barat beserta jajarannya, bung Roy ketua PAC Bukit Bestari dan jajarannya, bung Gandi ketua PAC Tanjungpinang Timur dan jajarannya, serta jajaran MPC PP Kota Tanjungpinang..Dalam kesempatan ini juga bung Munawin selaku ketua PAC Tanjungpinang Kota mengucapkan selamat berbuka puasa ramadhan 1444 H.
“Bagi kaum muslimin dan muslimah terkhusus di wilayah Kota Tanjungpinang. Seluruh jajaran MPC Kota Tanjungpinang mengucapkan selamat menyambut Lebaran Idul Fitri 1444 H,” ucapnya.(Dewi)
Komentar