Natuna _ www.ranaipos.com : Dalam rangka peringati bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, Adib Rasyad, santri Pondok Pesantren Modern Az-Zuhri Medan Selembah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, memberikan tausiyah kepada jamaah Masjid Al-Ikhlas Kodim 0318/Natuna Rabu, (19/4).
Tausiyah yang bertemakan “Amalan di Bulan Ramadhan” tersebut, dihadiri sekitar 25 jamaah yang baru saja menyelesaikan Sholat Zuhur. Dalam tausiahnya, Adib Rasyad mengajak para jamaah untuk memperbanyak ibadah di bulan suci Ramadhan dengan tekun dan konsisten, agar mendapatkan keridhaan Allah SWT.
“Memperbanyak amalan di bulan suci Ramadhan dengan tekun dan konsisten, seperti shalat, puasa, membaca Al-Qur’an, dan sedekah, agar kita senantiasa mendapatkan Rahmat Allah SWT,” ajaknya.
Adib Rasyad yang merupakan anak dari Abdul Rahman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna itu, juga mengingatkan di bulan yang penuh kemuliaan ini, agar senantiasa menjaga silaturahmi dan berbuat baik kepada sesama.
“Bulan yang penuh kemuliaan ini, penting bagi kita untuk selalu mempererat silaturahmi dan berbuat baik kepada sesama,” ingatnya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh para jamaah yang mayoritas personel Kodim 0318/Natuna, Personel Basarnas Natuna, dan masyarakat sekitar yang turut melaksanakan Sholat Zuhur di Masjid Al-Ikhlas Kodim 0318/Natuna.
Diketahui, Tausiyah ini juga merupakan salah satu program dari Pondok Pesantren Modern Az-Zuhri, dimana tempat Adib Rasyad menuntut ilmu di luar jadwal belajar.*(Rid).
Komentar