www ranaipos.com – Anambas : Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Partai Golkar berlangsung meriah dan penuh kehangatan di Gedung Balai Pertemuan Masyarakat Siantan (BPMS), Minggu (19/10/2025). Ratusan kader dan masyarakat tumpah ruah menghadiri kegiatan yang mengusung tema nasional “Golkar Solid, Indonesia Maju.”

Acara ini menjadi ajang silaturahmi dan refleksi perjuangan partai berlambang pohon beringin yang telah berkiprah selama lebih dari enam dekade. Ketua DPD Partai Golkar Kepulauan Anambas, Indra Syahputra, menegaskan bahwa kekuatan Golkar terletak pada kedekatannya dengan rakyat, bukan semata-mata pada kekuatan politiknya.
“Hari ini kita bukan sekadar merayakan ulang tahun. Kita meneguhkan kembali komitmen bahwa Golkar selalu hadir untuk rakyat. Kita tidak hanya bicara, tapi bergerak dan berbuat,” ujar Indra penuh semangat dalam sambutannya.
Sebagai wujud kepedulian sosial, panitia HUT Golkar ke-61 juga membagikan ratusan paket sembako kepada warga kurang mampu serta menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang sejak pagi telah memadati lokasi acara.
Turut hadir Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Raja Bayu Febry Gunadian, S.E., yang juga merupakan kader Partai Golkar. Dirinya menyampaikan apresiasi terhadap semangat dan kontribusi partai dalam membangun daerah.
“Golkar tidak hanya hadir saat pemilu, tapi juga berperan nyata dalam pembangunan. Apa yang kita saksikan hari ini adalah bukti bahwa Golkar terus bekerja untuk rakyat,” ungkap Raja Bayu disambut tepuk tangan meriah hadirin.
Sementara itu, Wakil Ketua II DPRD Kepulauan Anambas, Roky Hasudungan Sinaga, memberikan apresiasi kepada seluruh panitia dan kader yang telah berupaya maksimal menyukseskan kegiatan tersebut.
“Saya bangga dengan semangat gotong royong dan kebersamaan yang ditunjukkan para kader. Inilah wajah sejati Golkar — bekerja dengan hati untuk rakyat,” tutur Roky.
Acara puncak ditutup dengan doa bersama dan penyerahan simbolis bantuan sembako kepada warga oleh para pimpinan partai. Suasana penuh haru terlihat saat masyarakat menerima bantuan dengan senyum dan ucapan terima kasih.
Peringatan HUT ke-61 Partai Golkar di Kepulauan Anambas menjadi bukti bahwa partai ini terus berkomitmen menjaga semangat solidaritas dan kerja nyata demi kemajuan bangsa. Di usia yang semakin matang, Golkar menegaskan diri untuk tetap melangkah bersama rakyat — menuju Indonesia yang lebih kuat dan maju.*(Heri).





Komentar