Natuna _ ranaipos.com : Bupati Natuna, Wan Siswandi mengajak dan menghimbau agar seluruh Kepala OPD di lingkungan pemerintahan daerah Kabupaten Natuna untuk meramaikan masjid dan sholat berjamaah.
Hal ini ungkapkan oleh Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda kepada media ini diruang kerjanya kantor bupati Natuna, Bukit Arai, Natuna, Selasa (17/10/22) siang.
Dirinya menyampaikan bahwa, di masa kepemimpinan Bupati Wan Siswandi ingin para kepala OPD menjadi contoh bagi pegawai dibawah untuk terus melaksanakan sholat berjamaah serta meramaikan masjid.
“Sholat merupakan hal penting dalam kita menjalani hidup bergama, tanpa sholat maka semua amal kebaikan tidak ada artinya,” tutur Rodhial Huda.
Kalau kegiatan sholat berjamaah ini berjalan, maka Bupati akan memberi tugas kepa kepala OPD untuk meramaikan masjid terdekat tempat mereka tinggal.
Sementara Bupati Natuna Wan Siswandi mengatakan bahwa dirinya dalam seminggu terakhir hilir mudik melihat kondisi Masjid Agung Natuna yang diterangi lampu namun sepi jamaah ketika waktu sholat tiba.
Hal ini di ungkapnya saat memberikan sambutan usai melaksanakan sholat maghrib berjamaah, di Mesjid Agung Natuna yang di hadiri wakilnya Rodhial Huda dan para kepala OPD serta beberapa staf pegawai dilingkungan pemerintah daerah kabupaten Natuna, Selasa (18/10) malam.
“Masjid Agung dibangun besar-besar oleh pemerintah kalau tidak ramaikan dan makmurkan, petaka yang datang,” ujar Bupati Wan Siswandi.
Oleh karena itu, dirinya meminta kepada para OPD untuk meriahkan masjid dan menyampaikan hal tersebut kepada seluruh PNS. Karena menurutnya, salah satu tugas sebagai seorang pemimpin adalah mengajak untuk berbuat baik dengan menjalankan perintah Allah dan menjauihi larangan-Nya.*(rp)
Komentar