www.ranaipos.com – Batam : Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) 2026 dengan tema “Media Sehat, Bisnis Kuat” di Hotel Golden View, Batam, Sabtu (17/1/2026). Rakor ini dihadiri oleh Bupati Kepulauan Anambas Aneng, Anggota DPRD Kota Batam Rival Pribadi, dan jajaran pengurus SMSI Kepri.
Dalam forum tersebut, terungkap bahwa industri media siber tengah berada dalam tekanan berat akibat disrupsi teknologi, persaingan ketat, dan menurunnya kepercayaan publik. SMSI Kepri menekankan pentingnya menjaga integritas, independensi, dan profesionalisme media siber untuk meningkatkan kepercayaan publik.
Ketua SMSI Kepri, Rinaldi Samjaya, menyatakan bahwa persatuan antar perusahaan pers menjadi kunci utama menghadapi situasi tersebut. “SMSI adalah organisasi pemilik media. Ketika kita solid, posisi tawar kita akan jauh lebih kuat,” tegasnya.
Rakor ini merumuskan arah program kerja 2026 yang difokuskan pada lima pilar strategis, yaitu penguatan organisasi, perusahaan pers, kualitas SDM dan konten, bisnis media, serta advokasi dan pengembangan ekosistem pers.
Bupati Kepulauan Anambas Aneng mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan dan mengesampingkan kepentingan pribadi demi kemajuan bersama. “Kalau ingin besar, kuncinya kebersamaan. Seperti sapu lidi, jika bersatu akan kuat dan memberi manfaat,” ujarnya.
Rakor SMSI Kepri 2026 ditutup dengan komitmen bersama untuk memperkuat ekosistem pers yang sehat, profesional, independen, serta berorientasi pada keberlanjutan bisnis.(*)





Komentar