www.ranaipos.com – Anambas : Sekolah Dasar Negeri (SDN) 009 Landak Kecamatan Jemaja meriahkan hari Sumpah Pemuda yang ke 96 Tahun jatuh pada Tanggal 28 Oktober 2024.
Meriahkan Hari Sumpah Pemuda tersebut SDN 009 Landak diawali dengan pawai. Kegiatan Pawai tersebut diikuti oleh siswa-siswi SDN 009 Landak, anak- anak Paud Dunia Anak beserta guru-guru yang berlangsung dari halaman sekolah 009 Landak menuju lapangan Volly desa landak, Kamis (31/10/2024).
Selain itu juga tampak dihadiri oleh Kepala Desa Landak Amirullah, Kepala Sekolah SDN 009 Landak, Pengawas Sekolah TK/SD Dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Suhartes, dan Ketua Komite Norhayati serta Wali murid yang juga ikut hadir, acara pawai tersebut juga dimeriahkan dengan alat kesenian Gendang panjang yang dibawakan oleh kelompok seni Desa Landak.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Sekolah SDN 009 Landak Hardiati mengatakan, kegiatan yang dilakukan dalam rangka memeriahkan hari Sumpah Pemuda yang di diikuti juga oleh Anak-anak Paud Dunia Anak Desa Landak.
“Acara hari ini diawali dengan pawai bersama, nanti di Lapangan Volly Desa Landak akan ada pertunjukan oleh anak-anak murid baik dari SDN 009 landak serta murid Paud Dunia Anak nantinya”, sampai Hardiati.
Dirinya juga menjelaskan, Adapun tujuan kita mengadakan kegiatan ini agar anak-anak didik mengetahui apa makna dari sumpah pemuda tersebut, Sumpah Pemuda ini menggambarkan semangat persatuan dalam keberagaman yang menjadi identitas Indonesia dari berbagai suku, agama, dan latar belakang.
“Untuk itu kita sampaikan dan kita tanamkan jiwa persatuan ini kepada anak-anak di usia sekarang, agar nantinya sudah besar mengetahui betapa besarnya perjuangan Pemuda dalam merebut kemerdekaan Indonesia,”jelasnya.
Jadi, untuk hari ini anak-anak diminta menggunakan pakaian adat yang bisa di tampilkan, kalau kita lihat ada yang menggunakan pakaian adat dari Sumatra Utara, Sumatera Barat, Melayu, serta pakian adat lainnya yang bisa tampilkan.
“Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Landak bapak Amirullah, semoga acara kita ini berjalan lancar dan anak-anak semangat untuk tampil dalam berbagai kegiatan yang di tampilkan,” ujarnya.
Adapun kegiatan yang ditampilkan dari siswa-siswi SDN 009 Landak dan Paud Dunia Aak
seperti Fashion show, menyanyikan lagu Daerah, Tarian dan lainnya.
Sementara itu, Kepala Desa Landak Amirullah memberikan apresiasi kepada guru-guru yang telah bisa memeriahkan acara peringati hari Sumpah Pemuda tahun ini.
“Saya bangga kepada anak-anak murid baik SDN 009 Landak serta Paud yang mana bisa menampilkan berbagi suku Bangsa dengan menggunakan pakaian Adat berbagai hari ini, terkhusus juga saya ucapkan terimakasih kepada kepala sekolah dan para guru-guru yang telah bisa membuat acara yang hari ini desa sendiri belum bisa menyelenggarakan saya sangat apresiasi,” terang Amirullah.
Saya berharap untuk kedepannya baik acara apapun yang akan diselanggarakan kami dari Desa sangat mendukung dan kedepannya bisa berkoordinasi dengan Desa agar kegiatan seperti kita bisa buat yang lebih besar lagi nantinya.
“Tercetusnya Sumpah Pemuda ini pada Tahun 1928 oleh para pemuda kala itu Jadi di Indonesia ini banyak suku bangsa dan bahasa serta agama, adapun tujuannya yaitu menyatukan suara pemuda dalam perjuangan melawan penjajahan dan memperjuangkan kemerdekaan kala itu, sampainya.
Jadi dengan guru-guru membuat kegiatan ini agar anak-anak bisa mengetahui bahwa hari Sumpah Pemuda ini ada kisah ceritanya dan ada tujuannya, saya rasa ini sangat bagus agar di usia sekarang anak-anak mengetahui dan nantinya diusia dewasa nanti akan mengerti apa itu Sumpah Pemuda tersebut.
“Saya berharap kegiatan seperti ini bisa berkelanjutan kedepannya dan saya sangat apresiasi,” ucap Amir *(Heri).
Komentar